Aktor Bewitched, Bernard Fox meninggal dunia di usia 89

2418
Bernard Fox

Aktor veteran Bernard Fox, yang dikenal karena perannya yang berkesan di serial TV klasik Hogan’s Heroes dan Bewitched, meninggal dunia di usianya yang ke 89 tahun, Rabu (14/12).

Fox yang terkenal sebagai Dr. Bombay di sitkom Bewitched meninggal dunia karena gagal jantung di rumah sakit Valley Presbyterian di Van Nuys, California.

Lahir di Wales pada tahun 1927, Fox merupakan anak dari dua aktor panggung, dan keponakan bintang The Long Voyage Home, Wilfrid Lawson.

Ia memulai karir aktingnya sejak berusia 18 bulan dan menjadi asisten manajer teater pada umur 14 tahun. Tapi, karirnya tertahan ketika ia terdaftar di Royal Navy selama perang dunia ke II.

Fox muncul dalam peran unkredit pada film A Night to Remember tahun 1958, yang bercerita tentang tragedi Titanic. Ia juga sempat berperan sebagai Kolonel Gracie dalam film yang disutradarai oleh James Cameron, Titanic.

Tapi, fans mungkin lebih mengingatnya karena penampilan Fox di dua komedi situasi tercinta tahun 1960, Bewitched dan Hogan Heroes.

Selamat jalan Bernard Fox, God Bless You!

Jangan kelewatan berita-berita terkini lainnya seputar dunia film, musik, dan entertainment! Streaming terus Hard Rock FM di sini!

[teks Devina Dea | foto news.com.au]

Baca juga:
Seru banget! Kamu harus nonton Rogue One: A Star Wars Story!
Berbagi cerita bersama Yoris Sebastian dan Dilla Amran di Meet The Millenials!
Indonesia taklukkan Thailand pada leg pertama Piala AFF 2016