A Minecraft Movie melampaui ekspektasi di box office pekan ini, dengan meraup keuntungan sebesar $157 juta penjualan nasional di Amerika Serikat. Hal ini merupakan hal baru bagi film dengan adaptasi dari video gim dalam sejarah. A Minecraft Movie melampaui pencapaian sebelumnya yang dipegang oleh “The Super Mario Bros Movie,” yang juga dibintangi oleh Black, yang meraup keuntungan sebesar $146 juta dalam periode yang sama.
Melansir dari Far Out, The Super Mario Bros Movie memiliki keunggulan dengan pembukaan di hari Rabu menjelang libur Paskah dan berhasil mengumpulkan total $204 juta dalam lima hari pertama, serta meraup lebih dari $1,3 miliar di seluruh dunia dan menjadi film terlaris kedua tahun 2023 setelah Barbie, A Minecraft Movie, telah membuktikan daya tariknya yang luar biasa. Adaptasi dari salah satu video game paling populer sepanjang masa ini berhasil menarik perhatian khalayak luas.
Respon kritikus terhadap A Minecraft Movie memang beragam, serupa dengan The Super Mario Bros Movie. Namun, dari segi komersial, film ini jelas menunjukkan kesuksesan besar. Keberhasilan ini semakin memperkuat sinyal positif bagi adaptasi film dari video gim, yang popularitasnya terus menanjak dalam tiga tahun terakhir. Sejak tahun 2020, penggemar telah disuguhi tiga film Sonic the Hedgehog, serta adaptasi dari serial populer Five Nights at Freddy’s, yang menjadi salah satu hit horor terbesar tahun ini.
Tidak hanya di layar lebar, dunia televisi juga diramaikan dengan adaptasi dari video gim sukses, seperti The Last of Us dan Fallout. Tren ini diprediksi akan terus berlanjut dengan sejumlah proyek adaptasi video gim yang sedang dalam pengembangan, termasuk versi live-action dari The Legends of Zelda dan film Sims dari perusahaan produksi Margot Robbie, Lucky Chap. Para penggemar juga patut menantikan sekuel dari The Super Mario Bros Movie yang dijadwalkan rilis pada tahun 2026.
Menjelang perilisan A Minecraft Movie, Jack Black sempat menyampaikan pandangannya mengenai signifikansi film ini ditengah kondisi global saat ini. “Yang dibutuhkan dunia saat ini adalah cinta, cinta yang manis. Kita harus bekerja sama,” ujarnya menekankan.
Black menambahkan, “Ada begitu banyak kekerasan, perang, dan kebencian. Dan itulah yang saya sukai dari film ini—ada banyak cinta di dalamnya dan ada banyak kreativitas. Memang ada juga kemarahan dan kekerasan, tetapi pada akhirnya ini tentang persahabatan dan bekerja sama untuk menjadikan (dunia) tempat yang lebih baik.” Pernyataan Black ini seolah menggarisbawahi bahwa di balik kesuksesan komersial, A Minecraft Movie juga membawa pesan positif tentang persatuan dan kreativitas, resonan dengan audiens di berbagai kalangan. Keberhasilan film ini bukan hanya menjadi kemenangan bagi adaptasi video gim, tetapi juga penanda bahwa narasi yang kuat dan relevan dapat melampaui medium asalnya dan menjangkau hati penonton di seluruh penjuru dunia.
- Dua Sisi Bintang di Coachella, LISA Membedah ‘Alter Ego’ dan Jennie Buktikan Evolusi Artistik - Apr 17, 2025
- Jin BTS Comeback dengan Album Solo Keduanya “Echo”, Dipenuhi dengan Ketulusan dan Kehangatan - Apr 16, 2025
- The Last of Us Musim Kedua Tayang, Kisah Apokaliptik Kembali Berlanjut - Apr 15, 2025