Britney Kembali Bersama Kevin?

1239

{mosimage}Dalam buku yang ditulisnya, Lynne Spears mendeskripsikan mantan menantunya itu sebagai orang yang baik hati dan bersahaja. Sekarang Lynne berusaha keras untuk meyakinkan Britnye dan Kevin untuk memberikan kesempatan kedua pada hubungan mereka, demi kedua anak mereka. Pasangan ini sempat menghabiskan waktu bersama saat kedua anak mereka, jayden James dan Sean Preston merayakan ulang tahun mereka di awal bulan ini, dan kabarnya Kevin sempat mengatakan pada Britney bahwa ia masih menyayanginya. Menurut seorang sumber, Kevin meminta maaf kepada mantan istrinya tersebut karena merasa telah gagal menjadi seorang suami, dan meminta kesempatan kedua. Kevin mengakui bahwa Britney adalah cinta dalam hidupnya, belahan jiwanya, dan meminta maaf karena keadaan hubungan mereka menjadi buruk. Britney sendiri sepertinya menerima permohonan maaf Kevin dan berharap ini menjadi langkah awal mereka menyatukan hubungan kembali. Pasangan ini sempat menikah di tahun 2004, namum bercerai dua tahun kemudian.

LEAVE A REPLY