Feast – A World of Flavours

1805
hrbb FEAST

Karena sekarang di Bali sudah ada Feast – A World of Flavours di Sheraton Bali Kuta Resort – Beachwalk Kuta. Ini adalah restoran terbaru dari Sheraton Bali Kuta Resort yang berkonsep buffet dengan menu makanan yang sangat menarik.

Ingin menu masakan seafood? Tenang disini ada seafood bar lengkap dengan live mud crabnya! Masakan ala Amerika? Ada juga yang namanya western grill, selain itu juga ada banyak pilihan lain seperti menu Middle East, Indian, Asian, Japanese, Indonesia, dan menu-menu menarik lainnya. Tapi jangan hanya terfokus pada main coursenya saja! Di Feast juga ada Sweet Station yang menawarkan banyak pilihan dessert untuk dicoba!

Dengan lokasinya yang ada di Beachwalk, tentunya membuat kita mudah untuk datang dan memanfaatkan Feast sebagai tempat makan keluarga, meeting dengan klien, atau romantic dinner bersama pasangan. Apalagi jam bukanya mulai dari 6 pagi sampai 10.30 malam, pastinya akan membuat kita bisa datang kapan saja! Untuk reservasi dan info lengkap tentang Feast bisa menghubungi 846 5555. (dan)

 

FEAST, A World of Flavors by Sheraton Bali Kuta Resort

Sabrina
Latest posts by Sabrina (see all)

LEAVE A REPLY