Thor siap merebut kembali Asgard dengan tim barunya

3489
Thor: Ragnarok

Marvel kembali membuat pecinta film superhero meringis kegirangan! Dalam waktu yang bersamaan dengan Comic Con 2017, Marvel merilis trailer terbaru film Thor: Ragnarok, pada Sabtu, 22 Juli lalu.

Berbeda dengan trailer pertama yang memunculkan banyak pertanyaan, di trailer kedua ini, kamu akan melihat berbagai adegan yang sangat amat mengejutkan!

Thor bersama Hulk akan mencoba merebut kembali Asgard dari tangan Goddess of Death, yang diperankan oleh Cate Blanchett. Tapi, tidak hanya berdua, mereka juga bergabung dengan Loki (Tom Hiddleston) dan Valkyrie (Tessa Thompson). Inilah tim superhero baru yang akan bertempur melawan kejahatan dalam Thor: Ragnarok.

Namun, tidak hanya itu, dalam trailer ini juga terlihat Hulk berbicara! Aktor pemerannya, Mark Ruffalo, dalam Comic Con 2017 mengatakan bahwa Hulk sudah lama tidak menjadi sosok manusia atau Bruce Banner. Selama ia tidak menjadi Bruce Banner, Hulk belajar berbicara bahasa manusia, maka dari itu, kosa katanya pun masih terbatas.

Thor: Ragnarok merupakan film ketiga dari seri Thor yang disutradarai oleh Taika Waititi, rencananya film ini akan mulai rilis pada 3 November mendatang.

Feel the excitement?? You better watch this awesome trailer first!

[teks Sekar Retno Ayu | foto purefandom.com]

Jangan kelewatan berita-berita terkini lainnya seputar dunia film, musik, dan entertainmentStreaming terus Hard Rock FM di sini!

Baca juga:
Cara Delevingne resmi menjadi penyanyi
Chester Bennington bunuh diri. Inikah alasannya?
10 hotel terbaik dunia yang berlokasi di Benua Asia