“New Rules” dari Dua Lipa bertahan jadi jawara chart Top41

2497
Dua Lipa

Satu minggu menduduki posisi jawara, sepertinya tidak cukup untuk single hits dari Dua Lipa yang berjudul “New Rules”! Minggu ini, posisi jawara masih dikuasai oleh penyanyi cantik asal London itu.

Setelah melewati banyak aksi panggung, Dua Lipa memanjakan diri dengan berlibur ke sebuah pantai di daerah Capri, Italia. Penyanyi cantik ini pun, seketika menarik perhatian pengunjung pantai tersebut.

Bagaimana tidak, selain menggunakan bikini bermotif leopard, terlihat juga perut Dua Lipa yang ‘kencang’ dan berotot!

dailymail.co.uk

Ia memadukan bikini leopard-nya dengan boxer berwarna pink. Memanjakan diri di pantai sekaligus tanning memang asyik banget sih ya, Hard Rockers! Kira-kira Dua Lipa bakal main-main ke pantai di Indonesia nggak yaa?

Minggu ini, kita kedatangan penyanyi cantik yang belakangan sedang kontroversi, siapa lagi kalau bukan Taylor Swift! Lewat single barunya, “Look What You Make Me Do” yang langsung berada di peringkat 31 di minggu pertamanya!

Lagu ini sukses mencatatkan rekor baru nih, Hard Rockers! Terbukti, setelah merilis video klipnya, dalam waktu 24 jam, video ini telah ditonton sebanyak 30 juta views di YouTube! Rekor ini berhasil mengalahkan rekor lagu “Hello” dari Adele yang sebelumnya berhasil ditonton sebanyak 27,7 juta views dalam waktu 24 jam setelah perilisan video klipnya di YouTube. Wow!

Nggak hanya itu, pertama kali merilis video lirik pada 24 Agustus, video langsung ditonton sebanyak 19 juta views dalam waktu 24 jam setelah perilisannya. Dengan begitu, lagi-lagi Taylor Swift berhasil mematahkan rekor, yang sebelumnya dipegang oleh Coldplay dan The Chainsmokers!

Selain Taylor Swift, kita juga kedatangan Snakehips & Anne-Marie yang berkolaborasi dengan Joey Bada$$ dengan lagu barunya, “Either Way”.

Lagu yang ditulis oleh Joey Bada$$ dan diproduksi oleh Snakehips ini memiliki suasana yang ‘chill‘ banget deh, Hard Rockers! Suara Joey Bada$$ yang terdengar RnB banget, ditambah lantunan musik dengan sentuhan low-key-nya ini, pas banget buat jadi pengiring musim panas kita.

Hard Rockers penasaran dong sama chart selanjutnya? Yuk cek di sini!

[teks Adhi Satria / sumber berbagai sumber | foto fuse.tv]

Pusing mikirin playlist? Mending dengerin 87.6 Hard Rock FM di sini! Atau bisa dowload aplikasinya di iOS dan Google Play Store.

Baca juga:
9 pesan tersembunyi dibalik video klip terbaru Taylor Swift!
5 shocking moment yang terjadi di MTV VMA 2017
Calvin Harris rilis versi kedua video klip “Feels”